Awas ! Ini Dia Penyebab Kopling Bunyi Saat Diinjak Dan Solusinya

icon 19 November 2021
icon Admin

Kopling merupakan salah satu komponen mobil yang cukup penting. Komponen ini bisa membantu mencegah mesin mati saat perpindahan gigi terjadi pada mobil berkecepatan rendah.Sebagaimana komponen mobil lainnya, kopling juga tak luput dari masalah. Masalah kopling mobil bunyi biasa ditemui para pemilik kendaraan. Hal ini tentunya dapat mempengaruhi kenyamanan ketika berkendara.

Umumnya hal ini disebabkan oleh pemilik kendaraan yang kerap lalai melakukan perawatan. Awal gejala yang biasa dirasakan adalah munculnya suara aneh, ketika pedal kopling diinjak maupun dilepas.

Masalah kopling bunyi ini bisa terjadi pada mobil lama dan juga baru. Jadi tak selamanya masalah tersebut bisa menimpa mobil yang sudah lama. Apabila masalah kopling mobil bunyi ini tidak segera diatasi, kerusakannya bisa semakin parah. Otomatis jika itu sudah terjadi, biaya perbaikannya akan membengkak. Di artikel ini, kami akan memberitahu anda apa saja yang menjadi penyebab masalah tersebut. Kami pun juga bakal menjelaskan apa solusi dari penyebab-penyebab tersebut.

Penyebab Kopling Mobil Bunyi Saat Diinjak

Mengenali apa saja penyebab dari munculnya bunyi ketika kopling diinjak akan mempermudah Anda dalam pengecekan. Apalagi mengingat kopling menjadi komponen yang paling penting supaya laju kendaraan bisa dikendalikan.  

Tanpa kopling dengan kondisi baik, kecelakaan bisa saja terjadi karena Anda tidak bisa menurunkan kecepatan atau bahkan meningkatkannya. Ada beberapa penyebab kopling mobil bunyi saat dilepas yang bisa diperhatikan sebagai berikut.  

        1. Release Bearing Yang Aus

Kopling punya banyak komponen yang ada di dalamnya. Salah satunya adalah release bearing. Komponen berupa bantalan ini berfungsi sebagai penghubung komponen release fork dengan unit kopling yang tengah berputar.Komponen satu ini rentan sekali rusak ataupun aus. Ada beberapa faktor yang menyebabkannya. Usia release bearing dan kualitas materialnya yang buruk adalah dua di antaranya.

Jika komponen satu ini rusak ataupun aus, maka akan menimbulkan suara pada kopling. Terutama, saat kopling tengah diinjak. Solusi Utama Masalah Ini: mengganti release bearing yang rusak atau aus itu dengan yang baru.

        2. Permukaan Flywheel & Clutch yang Bergelombang

Penyebab kopling mobil bunyi saat dilepas yang kedua adalah terdapat pada bagian flywheel dan clutch. Permukaan kedua komponen ini seharusnya rata sehingga mampu mentransfer tenaga dari mesin ke transmisi.