Suzuki Vocational Contest Lampung 2024
Suzuki Persada Lampungraya mendukung penuh Dunia Pendidikan khususnya SMK jurusan otomotif di provinsi Lampung, tahun ini untuk kali kedua Suzuki Persada Lampungraya yang disupport oleh PT Suzuki Indomobil Sales kembali mengadakan Suzuki Vocational Contest 2024 yaitu kontes keterampilan siswa SMK jurusan otomotif di provinsi Lampung dan menjadi salah satu gebrakan yang positif untuk memajukan keterampilan siswa dalam pengetahuan otomotif.
Ajang SVC sebagai bentuk kerja sama PT Suzuki Indomobil Sales dengan Suzuki PT Persada Lampung Raya serta Sekolah binaan SMK Otomotif di Lampung , SVC 2024 sebagai contest keterampilan untuk mewadahi potensi Guru dan Siswa yang dibuktikan melalui kompetisi keterampilan .
Suzuki Vocational Contest Lampung 2024 kali ini diikuti oleh 31 Sekolah dari semua wilayah Kabupaten dan Kota di Provinsi Lampung , yang berjumlah 62 peserta terdiri dari 31 Guru dan 31 Siswa sebagai peserta .
Ajang SVC 2024 ialah ajang berkelanjutan kompetisi keterampilan Jurusan Otomotif Roda 4 , yang Dimana tahun lalu 2023 berhasil juga di selenggarakan dengan 19 peserta SMK Seluruh Wilayah Lampung yang dimenangkan oleh SMK Muhammadiyah Marga Tiga.
Babak penyisihan berlangsung pada Sabtu, 28 September 2024 dengan 5 SMK yang lolos ke babak Final yang akan dilaksakan pada Sabtu, 12 Oktober 2024 . Ke 5 SMK finalis yaitu :
1. SMKN 2 BANDAR LAMPUNG
2. SMKN 2 METRO
3. SMKN 9 BANDAR LAMPUNG
4. SMKN 1 SEPUTIH AGUNG
5. SMKS MA'ARIF NU 1 PURBOLINGGO
Hadiah lomba Tahun ini yaitu 1 Unit Mobil New Carry untuk juara 1 , 1 Unit Mesin New Carry untuk Juara 2 , 1 Unit Tranmisi New Carry untuk Juara 3 , hadiah tersebut bentuk Support PT Suzuki Indomobil Sales dan Suzuki PT Persada Lampung Raya untuk menunjang Fasilitas pembelajaran Keterampilan siswa di sekolah.