Ketahui Cara Mengatasi Kaca Mobil Berembun
4. Buka Jendela
Anda juga bisa membuka kaca jendela untuk mengurangi adanya embun pada kaca mobil. Sehingga suhu udara di bagian dalam dan luar mobil bisa sama.
Tidak perlu membuka kaca jendela dengan durasi lama. Cukup selama ada embun pada mobil. Jika sudah hilang, tutup kembali jendela dan Anda bisa menghidupkan AC.
5. Aktifkan Wiper
Ada juga bisa mengaktifkan wiper mobil jika embun muncul pada kaca bagian depan. Supaya lebih mudah, semprotkan air wiper untuk membantu menghilangkan embun. Sebab, apabila hanya dengan wiper, kadang belum bisa mengatasi keberadaan embun.