Kebiasaan Ini Jadi Penyebab Mobil Jadi Tidak Nyaman bagi Anak

icon 9 May 2025
icon Admin

Contohnya: membawa banyak barang yang akhirnya memenuhi kabin, sehingga anak tidak memiliki ruang gerak yang cukup atau suhu kabin terlalu panas bagi si kecil. 

Selain dua hal itu, ada kebiasaan lain yang umum dilakukan tapi menghilangkan kenyamanan si kecil. Berikut kebiasaannya: 

  1. Terlalu Banyak Membawa Barang di Dalam Kabin

Mobil pribadi seringkali dijadikan sebagai tempat serbaguna, menyimpan mainan, bantal, selimut, tas, bahkan makanan kering. Namun, terlalu banyak barang justru bisa membuat ruang kabin terasa sesak. 

Bagi anak-anak, ruang gerak yang sempit bisa memicu rasa tidak nyaman bahkan stres, terutama saat perjalanan jauh.

Selain itu, tumpukan barang juga berpotensi membahayakan si kecil saat mobil berhenti mendadak. Pasalnya, barang-barang bisa terlempar dan melukai anak.