Ketahui Cara Mengurus STNK Hilang Bukan Atas Nama Sendiri

icon 29 May 2023
icon Admin

Ketika sudah sampai di SAMSAT terdekat, maka Anda bisa segera mengisi formulir pendaftaran yang tersedia. 

Tersedia dua macam formulir pendaftaran, yaitu surat pernyataan tentang STNK hilang serta surat pernyataan tentang tidak ada KTP sesuai STNK atau BPKB kendaraan. Kedua formulir biasanya telah terdapat materai di dalamnya.

Surat pernyataan tersebut merupakan alternatif surat yang dimaksud ketika Anda tidak bisa mendapat surat kuasa. Sebagai catatan, Anda tetap harus mengisi surat pernyataan meskipun sudah membawa surat kuasa.

  • Penyerahan Formulir dan Dokumen Syarat

Bila Anda telah selesai melengkapi formulir pendaftaran serta surat pernyataan, maka Anda tinggal menyerahkan keduanya bersama dengan dokumen syarat-syarat yang telah disebutkan sebelumnya. 

Setelah itu, tunggu hingga Anda dipanggil oleh petugas untuk dilakukan pengecekan fisik kendaraan.

  • Pengecekan Fisik Kendaraan

Tahap cara mengurus STNK hilang yang satu ini dilakukan dengan membawa kendaraan terkait ke SAMSAT. Tujuannya agar petugas kepolisian dapat memastikan bahwa nomor rangka kendaraan cocok dengan data di dokumen yang Anda isi.

  • Verifikasi Hasil Cek Fisik Kendaraan

Setelah kendaraan melalui cek fisik, maka dilakukan verifikasi dengan tujuan untuk mengetahui dokumen terlampir sudah terblokir atau belum. 

Bila ada pajak kendaraan yang belum terbayar, petugas juga bisa mengetahuinya di tahap ini. Anda akan diminta melunasi dengan pemberian struk pembayaran sebagai rincian biayanya.

  • Pembayaran Pembuatan STNK Baru

Jika lolos verifikasi, maka Anda tinggal melakukan pembayaran biaya pembuatan STNK baru. Jumlah biayanya sudah disebutkan sesuai peraturan pemerintah yang telah disebutkan sebelumnya. 

Apabila Anda memiliki tunggakan pajak kendaraan, maka pada tahap pembayaran ini Anda pun diharapkan untuk melunasinya. Loket kasir di SAMSAT biasanya tersedia lebih dari satu, jadi Anda bisa menghindari antrean panjang.

  • Pengambilan STNK Baru

Jika tahap cara mengurus STNK hilang sebelumnya telah selesai, maka Anda bisa menuju loket pengambilan untuk mendapatkan STNK baru. Tahap ini cenderung berbeda antar SAMSAT yang satu dengan lainnya. 

Ada yang prosesnya cepat dan STNK bisa langsung Anda ambil, namun ada pula SAMSAT yang membutuhkan proses lebih dari satu hari untuk menerbitkan STNK baru Anda.